Tidak seperti alat serut kayu manual, mesin serut kayu mudah digunakan oleh semua orang, bahkan oleh pemula sekalipun. Pada alat serut kayu manual, Anda harus berlatih berulang kali dulu sebelum bisa menghasilkan serutan kayu yang bagus, sedangkan pada mesin serut kayu Anda tidak membutuhkan keahlian khusus tersebut. 

"> Tidak seperti alat serut kayu manual, mesin serut kayu mudah digunakan oleh semua orang, bahkan oleh pemula sekalipun. Pada alat serut kayu manual, Anda harus berlatih berulang kali dulu sebelum bisa menghasilkan serutan kayu yang bagus, sedangkan pada mesin serut kayu Anda tidak membutuhkan keahlian khusus tersebut. 

"> 10 Rekomendasi mesin serut kayu terbaik
Whatsapp
10 Rekomendasi mesin serut kayu terbaik

10 Rekomendasi mesin serut kayu terbaik

16 Apr 2019
Perkakas-otomotif
Belakangan ini mesin serut kayu semakin populer. Keberadaan alat ini sangat memudahkan Anda untuk menghaluskan permukaan kayu. Berbeda dengan alat serut kayu manual, mesin serut kayu akan menghaluskan kayu melalui mata pisaunya yang bergerak memutar.
 
Tidak seperti alat serut kayu manual, mesin serut kayu mudah digunakan oleh semua orang, bahkan oleh pemula sekalipun. Pada alat serut kayu manual, Anda harus berlatih berulang kali dulu sebelum bisa menghasilkan serutan kayu yang bagus, sedangkan pada mesin serut kayu Anda tidak membutuhkan keahlian khusus tersebut. Walaupun tidak dapat dipungkiri, hasil serutan kayu yang dikerjakan oleh seorang yang ahli di bidangnya tetap akan lebih bagus daripada hasil serutan kayu seorang pemula yang menggunakan mesin serut kayu. Kemudian, Anda juga harus menggunakan mesin serut kayu jauh dari api karena alat ini akan menghasilkan banyak serbuk kayu.
 
Sekarang, kami akan memberikan 10 rekomendasi mesin serut kayu terbaik. Terdapat berbagai produk dengan spesifikasi yang berbeda satu sama lain. Selamat memilih!
 
10. Ryu Planner RPL82-3A
Ryu Planner RPL82-3A
 
Produk berkualitas dengan harga sangat terjangkau
 
Dibuat dari bahan berkualitas, konstruksi keseluruhan alat ini akan terasa cukup tangguh dan kuat untuk Anda gunakan seharian. Tidak hanya itu, mata pisaunya dibuat menggunakan bahan carbide pilihan sehingga tidak hanya tajam, tetapi juga awet dan durable untuk Anda gunakan dalam jangka panjang.
 
Konsumsi listrik sebesar 570 watt pada produk ini juga masih tergolong hemat. Dengan bobot 2,5 kg, tentu Anda tidak akan kesulitan untuk mengoperasikan mesin serut kayu ini. Mengingat harganya yang sangat terjangkau, produk berkualitas ini adalah pilihan terbaik bagi Anda yang memiliki dana terbatas.

 

9. Maktec MT191

Maktec MT191

Makin empuk di tangan dengan rubber soft grip
 
Anda dapat menghaluskan permukaan kayu hingga kedalaman 2 mm menggunakan mesin serut kayu satu ini. Kecepatannya  juga cukup tinggi karena produk ini bisa Anda gunakan hingga 16.000 rpm (rotation per minute). Meski begitu, konsumsi listriknya cukup rendah karena hanya membutuhkan daya 580 watt saja.
 
Bila Anda menginginkan produk yang terasa pas digenggam saat digunakan, produk ini layak dijadikan pilihan. Bagian handle-nya dilapisi rubber soft grip sehingga terasa empuk dan tidak licin di tangan Anda. Apalagi, bobot yang hanya 2,7 kg tentu akan membuat lengan Anda tidak mudah lelah saat memakainya.
 
8. AEG – PL 750
AEG – PL 750
 
Sudah 1 set dengan kantung penampung serbuk kayu!
Bila Anda tak ingin mengeluarkan dana untuk membeli penampung serbuk kayu, produk ini layak dipertimbangkan. Saat membeli produk ini, Anda akan langsung memperoleh kantung penampung serbuk kayunya. Anda pun bisa memasangkan kantung tersebut baik di sisi kanan maupun sisi kiri sesuai keinginan Anda.
 
Dengan daya listrik 750 watt, Anda bisa menghaluskan permukaan kayu hingga kedalaman 2 mm menggunakan produk ini. Kemudian, adanya indikator kedalaman dengan skala pengaturan per 0,2 mm tentu akan semakin memudahkan Anda untuk menentukan tingkat kedalaman yang Anda inginkan, bukan?

7. Bosch GHO 6500 Professional

Bosch GHO 6500 Professional

Nyaman digunakan semua orang, termasuk oleh Anda yang kidal
Produk dengan kecepatan hingga 16.500 rpm ini memiliki kemampuan menghaluskan kayu hingga kedalaman 2,6 mm. Dengan demikian, Anda tidak akan kesulitan untuk menghaluskan permukaan kayu yang sangat tidak rata sekalipun. Apalagi, mata pisau HSS (High Speed Steel) pada produk ini juga mudah diasah.
 
Kemudian, bila Anda adalah orang yang kidal, produk ini layak dijadikan pilihan. Didesain secara khusus, produk ini terasa sangat pas saat digenggam dengan tangan mana pun. Tidak hanya itu, adanya lock-on switch pada kedua sisinya membuat produk ini semakin mudah dioperasikan oleh Anda yang kidal.
 
6. Makita KP0800K
Makita KP0800K
 
Sistem easy blade setting membuat penggantian mata pisau semakin mudah!
Mesin serut kayu dengan lebar 82 mm ini dapat Anda gunakan hingga kecepatan rotasi mesin mencapai 17.000 rpm. Menggunakan alas aluminium, Anda dapat menghaluskan dengan lebih akurat bila menggunakan produk ini. Bobotnya juga hanya 2,6 kg dan tidak akan membuat Anda kelelahan saat menggunakannya.
 
Bila Anda lebih suka mengganti mata pisau daripada mengasahnya agar tajam kembali, produk ini pas untuk Anda. Dengan sistem easy blade setting, mata pisaunya mudah Anda lepas-pasang tanpa butuh banyak waktu. Apalagi, mata pisaunya sudah banyak beredar di pasaran sehingga Anda tidak akan kesulitan untuk membelinya.
 
5. DeWALT D26676
DeWALT D26676
 
Handle ergonomisnya akan membuat Anda nyaman bekerja seharian
Menggunakan mata pisau berukuran besar sesuai standar industri, produk ini mampu menghaluskan permukaan kayu yang keras secara presisi termasuk di bagian sudut. Tidak hanya itu, mata pisaunya juga mudah untuk Anda ganti dan dapat digunakan untuk menghaluskan kayu hingga kedalaman 1,5 mm.
 
Bila Anda sering bekerja dalam waktu lama, produk ini wajib dipertimbangkan. Dengan desain handle yang ergonomis, tangan Anda tidak akan kelelahan meskipun menggunakannya selama berjam-jam. Apalagi, poly-v drive belt pada produk ini membuatnya semakin awet dan kuat untuk Anda gunakan sepanjang hari.
 
4. Bitec PM 1900
 
Bitec PM 1900
 
Ingin yang hemat listrik? Pilih produk ini saja!
Produk yang lebarnya 82 mm ini bisa Anda gunakan untuk menghaluskan kayu hingga kedalaman 2,5 mm. Bobotnya juga masih cukup ringan, hanya 2,6 kg saja sehingga lengan Anda tidak akan terasa kram saat menggunakannya. Apalagi, handle-nya juga terasa pas dan nyaman dalam genggaman tangan Anda.
 
Ketika digunakan, kecepatan rotasi mesin produk ini dapat mencapai 17.000 rpm. Yang menarik, dengan segala spesifikasi dan keunggulan yang dimiliki produk ini daya listriknya hanya 450 watt, lho! Bila Anda menginginkan produk berkualitas yang hemat listrik, mesin serut kayu satu ini adalah pilihan terbaik.
 
3. BLACK+DECKER KW712

BLACK+DECKER KW712

Ruang kerja Anda akan tetap bersih dengan adanya vacuum adaptor
Bila Anda ingin ruang kerja Anda tetap bersih saat sedang menghaluskan kayu, Anda bisa mempertimbangkan produk ini. Anda akan langsung memperoleh vacuum adaptor saat membeli produk ini. Serbuk kayu akan langsung dihisap oleh vacuum adaptor tersebut sehingga ruang kerja Anda akan bebas dari serbuk kayu.
 
Produk selebar 82 mm ini dapat Anda gunakan untuk menghaluskan kayu hingga kedalaman 2 mm. Dilengkapi dengan mata pisau reversible, Anda akan memperoleh hasil yang memuaskan saat menggunakan produk ini. Selain itu, fitur v-groove pada produk ini juga akan memudahkan Anda menghaluskan bagian sudut kayu.

2. Hitachi F-30A

Hitachi F-30A

Haluskan kayu lebih cepat berkat lebar 92 mm miliknya!
Dengan lebar 92 mm, Anda tidak akan membutuhkan banyak waktu lagi untuk menghaluskan kayu dengan permukaan luas. Apalagi, produk ini dapat menghaluskan hingga kedalaman 3 mm. Bila Anda membutuhkan produk yang dapat menghaluskan kayu dengan cepat, mesin serut kayu ini adalah solusi tepat.
 
Anda juga bisa mengatur kedalamannya dengan mudah sesuai kebutuhan menggunakan nob yang tersedia untuk memperoleh permukaan kayu yang lebih merata. Ukuran handle-nya juga pas dan nyaman digenggam. Meski begitu, Anda harus mempersiapkan dana lebih karena daya listrik produk ini mencapai 900 watt.
 
1. Bosch GHO 18 V-LI Professional
Bosch GHO 18 V-LI Professional
 
Cordless, nyaman dipakai, dan baterainya awet
Produk cordless ini akan membuat Anda semakin nyaman bekerja karena tak ada kabel yang mengganggu. Dengan mata pisau tajam yang mudah diganti plus adanya tombol pengatur kecepatan, Anda tak akan kesulitan menghaluskan permukaan kayu menggunakan produk compact berbobot 2,6 kg ini.
 
Kemudian, kombinasi teknologi COOLPACK dan Bosch Electronic Cell Protection membuat baterainya tidak mudah overload atau overheat. Produknya berumur panjang, baterainya pun bisa tahan lama. Bila Anda mencari mesin serut kayu cordless yang nyaman dipakai dan berbaterai awet, produk ini adalah pilihan terbaik.
 
Semua barang tersebut bisa kalian dapatkan langsung dengan menghubungi kami via Whatsapp yang tertera dibawah ini.
 
   

 

 

Dapatkan Penawaran Terbaik dari Kami